Thursday, May 6, 2010

Ujung Langit

Ujung langit saat ini berwarna kemerah-merahan
Hanya bisa dimengerti jika itu di Timur atau itu di Barat
Jika subuh tiba terang yang disambut
Jika senja tiba saatnya malam menutup

Benarkah hidup terbit dan tenggelam
Kapankah rasa merasa
hati mengerti
fikir mencerna
kita terbit
ataukah kita tenggelam

Mampukah mata jiwa melihat mentari waktu
Mampukah jiwa merasa hangatnya terbit yang menuju siang
Mampukah mata jiwa mampu membedakan
Kini saatnya terbit
Ataukah kini saatnya tenggelam

Mampukah fikir mencerna kedepan
Dan menilai ini di Timur ataukah di Barat
Saatnya bangkit dari peraduan
Ataukah saatnya kita ke peraduan

Ujung langit dimanakah dirimu dalam jiwa?

Mestikah aku tanamkan kompas dalam jiwa
Dan menilai ini di Timur ataukah di Barat
Saatnya terbit
Ataukah saatnya tenggelam

No comments:

Post a Comment

Bahasa Merdu - Puisi Cinta

Bahasa Merdu - Pidato